Mungkin di antara pembaca rubrik TEK masih ingat akan berita mengenai
Mickey Mouse tertangkap kamera NASA di Merkurius pada bulan Juni lalu
atau juga pernah menonton film serial anak-anak berjudul Sesame Street.
Merujuk pada salah satu karakter di Sesame Street bernama Cookie
Monster, seperti halnya Mickey Mouse di
Merkurius, ternyata si monster
juga kedapatan berada di Mars.
Bulan Juni lalu, salah satu pesawat luar angkasa NASA yaitu Messenger
mengambil foto Mickey Mouse di Merkurius. Namun, Mickey Mouse yang
dimaksud bukanlah karakter Disney yang terkenal itu melainkan sebuah
permukaan bekas hantaman benda angkasa lain dengan tambahan sinar dari
matahari, maka permukaan tersebut terlihat seperti kepala sang tikus.
Beberapa bulan berselang, tepatnya pada tanggal 12 Oktober, Cnet
mengulas satu berita yang mengatakan bahwa Messenger kembali berhasil
menangkap 'seni cahaya' dari matahari yang membuat tampilan di salah
satu permukaan Merkurius mirip dengan kepala Cookie Monster.
Mungkin setelah Mickey Mouse dan Cookie Monster, setelah ini akan
ditemukan lagi karakter film lainnya di planet itu. Boleh jadi
Spiderman, Hulk atau juga Upin dan Ipin. Who knows. Kemungkinan bisa
saja terjadi bukan? Hehe
sumber
Sekian dulu informasinya...semoga bermanfaat..
jangan lupa tinggalkan komentarnya ya...terima kasih
Tidak ada komentar:
Posting Komentar